Thursday, April 19, 2012

Komunikasi dan Perang Urat Syaraf

 Perang Urat Syaraf  (Defenisi Perang urat Syaraf dan pendapat Para Ahli)

Nah kali ini daeng ekky akan bahas tentang Perang Urat Syaraf, hah lucu yah !!

sebenarnya kata atau kalimat ini sering kita dengar,baiasanya kita dengar antara dua pihak yang sering atau sedang dalam  pertikaian,nah pertanyaannya sekarang,sebenarnya apa itu perang urat syaraf ???

atau adakah sejarah dari perang urat syaraf itu sendiri ???  Marikita bahas !

Perang urat syaraf merupakan istilah baru mengenai gagasan lama mengenai bagaimana caranya memenangkan perang.Gagasan tersebut dapat dijumpai pada buku pedoman yang paling tua tentang strategi militer.


Harold D Lasswell. dalam karyanya "Polical and Psichologycal Warfare" menyatakan bahwa dalam sebuah buku yang ditulis oleh Sun tzu pada abad kelima sebelum masehi,ditekankan pentingnya pemusnahan hasrat musuh untuk berperang dengan cara membuat kaget dan gaduh,"dalam Perang pada Waktu malam",kata Sun tzu "digunakan lampu-lampu dan genderang-genderang,sedangkan dalam perang pada waktu siang digunakan panji-panji dan bendera-bendera, "Tujuan yang sama dapat dicapai dengan menyebar-nyebar berita tentang penhianatan para pemimpin musuh dalam rangka menciptakan kepanikan.

dalam karyanya yang sama Lasswell juga menyatakan bahwa dalam literatur klasik tentang politik di India selatan antara lain yang berjudul Arthasastra karya kautilya,terdapat saran bagaimana caranya memusnahkan semangat juang musuh dan sebaliknya membangkitkan semangat juang jajaran sendiri. Agen-agen rahasia,katanya,hendaknya diseundupkan dikalangan musuh untuk menyebarkan desas-desus tentang kekalahan musuh yang pasti akan tiba.

William E daughherty dan Morris Janowitz menyatakan bahwa perang urat syaraf  A Phisychological Warface casebook,menyatakan bahwa perang urat syaraf dapat di definiskan :

Penggunaan secara berencana Propaganda dan Kegiatan-kegiatan lainnya yang direncanakan untuk mempengaruhi pendapat,emosi,sikap,da perilaku pihak musuh,pihak netral dan pihak kelompok asing yang bersahabat dalam rangka mendukung pencapaian sasran dan tujuan nasional.

guna melengkapi penjelasan mengenai pengertian perang urat syaraf yang yang menjadi pokok pembahasan sekarang ini,akan dikutip pendapat Paul M.A Linebarger  yang mambagi pengertian perang urat syaraf secara sempit dan secara luas.ditegaskan oleh Linerbarger :

- perang urat syaraf dalam arti sempit adalah penggunaan propaganda terhadap musuh beserta tindakan-tindakan operasional lainnya bersifat militer,ekonomis,atau politis sebagaimana disyaratkan untuk melengkapi propaganda.

- perang urat syaraf dalam arti luas adalah penerapan bagian-bagian dari ilmu psikologi guna melanjutkan kegiatan-kegiatan politik,ekonomi dan militer.


nah itu dia sobat pengertian seputar perang urat syaraf semoga dapat menjadi ilmu ataupun dijadikan referensi. terimah kasih udah mau baca artikelnya daeng, dan jangan bosan untuk baca-dan baca lagi.

jangan lupa tinggalkan komentar yah sobat...!!

posted by : Muhammad Rezki Rasyak 

No comments:
Write comments